Lagi lagi kudapan jajan pasar yang disukai dirumah, cara buatnya mudah, manis, kecil, lembut..berbalut kelapa parut..hemmm....langsung aja copas resep ncc yaaa...
Klepon
By NCC
Bahan:
250 gr tepung beras ketan
50 gr tepung beras putih
100 ml air daun suji
2 sdt air kapur sirih
100 gr gula merah, sisir
½ btr kelapa, kupas, parut
¼ sdt garam
1 liter air
Cara membuat:
- Campur tepung beras ketan dan tepung beras putih, aduk rata. Sisihkan.
- Campur air daun suji dan air kapur sirih
- Tuangi tepung dengan campuran air daun suji, aduk dan uleni hingga menjadi adonan yang liat.
- Ambil sedikit adonan, pipihkan, beri sedikit gula merah, rapatkan dan bentuk bulat menyerupai bola.
- Masak air hingga mendidih, celupkan bola-bola kelepon, biarkan hingga matang dan mengapung. Angkat, langsung gulingkan dalam kelapa parut yang sudah dibubuhi garam.
Tips.: agar kelapa parut tidak cepat basi, kukus terlebih dahulu 15 menit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar